Recent Posts

Sabtu, 21 Mei 2011

Apa sih Cinta ?


Cinta, kata inilah yang sering kita dengar dan sangat akrab dengan kita. Banyak yang bilang kalau cinta itu punya sejuta makna. Tapi, apakah semua makna dari cinta itu benar?. Pada dasarnya cinta itu murni, tulus, dan tidak mengharapkan balasan. Namun setiap orang itu pasti punya pendapat masing –masing bukan…!

Ada yang bilang cinta itu adalah saat kamu tau kalau kamu akan bahagia dengan orang itu. Tidak perduli dia tajir atau gak, dia punya rumah gede tau enggak, banyak hambatan apa nggak di percintaan kalian. Kamu dan dia akan melaluinya dengan kesabaran dan keikhlasan.

Misalnya saja, kisah seorang teman, namanya Henny dan Rian, mereka saling mencintai namun suatu hari, Rian kecelakaan dan kakinya harus diamputasi, meski kecewa Henny selalu menemainya dengan keikhlasan dan ketulusan. Mereka kemudian menikah, walaupun keluarga Henny sangat menentang pada awalnya. Mereka hidup bahagia ditengah kekurangan yang dianggap orang adalah hal yang memalukan. Dengan dasar cinta inilah, kita harus bisa menerima kelebihan dan kekurangan dari pasangan kita dengan penuh tanggung jawab. 

Dan ada juga yang menganggap bahwa cinta itu adalah koneksi dengan jiwa pasangan yang nggak akan bisa diputuskan. Sekali memiliki cinta seperti itu, hati keduanya akan mempertahankan dengan sepenuh jiwa.

Sebenarnya, cinta memiliki empat unsur : love, trust, respect, and honest. Disini dapat dikatakan, apabila cinta itu tidak didasari oleh cinta, kepercayaan, penghargaan dan kejujuran adalah suatu bentuk ketimpangan. Misalnya : Seorang anak mengatakan bahwa dia mencintai orang tuanya tapi dia nggak menghargai mereka, apakah ini masih bisa dikatakan cinta??.

Cinta itu adalah anugerah dari Allah SWT yang sangat istimewa. Seandainya saja didunia ini tidak ada cinta, maka akan terasa hambar hidup ini. Jangankan kehidupan didunia, di surgapun bila tak ada cinta tidak akan ada artinya.  Contohnya saja, kisah Nabi Adam AS yang kala itu masih tinggal di surga. Meski segala kebutuhan telah dipenuhi oleh Allah SWT, namun Nabi Adam merasa ada sesuatu yang kurang. Laksana sayur tanpa garam, hambar dan gersang hatinya tanpa ada cinta. Akhirnya Allah SWT menciptakan Hawa untuk menemaninya disurga. Dari sini dapat disimpulkan, bahwa pada dasarnya cinta itu suci, bersih, indah dan sangat sempurna. Hanya saja, manusialah yang sering menodainya.

By : dari berbagai sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More